Langsung ke konten utama

Unggulan

MPASI, Manfaat dan Resep Ikan Salmon!

  Manfaat dan Resep Salmon untuk Menu MPASI Bayi Usia 6-12 Bulan. Saat bayi masuk usia 6 bulan, ia sudah mulai bisa makan makanan padat, tidak lagi hanya minum ASI. Salah satu bahan MPASI yang popular di kalangan ibu-ibu adalah ikan salmon. Ikan yang satu ini terkenal dengan sumber lemak omega 3 yang baik untuk perkembangan otak bayi. Berikut penjelasan seputar manfaat salmon dan resepnya untuk MPASI bayi usia 6-12 bulan.   Manfaat salmon dalam menu MPASI bayi. Di balik dagingnya yang lembut, salmon menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan bayi. Terbukti, dalam 300-400 gr salmon mengandung 200 kalori yang penting untuk menambah lemak Si Kecil. Bayi membutuhkan banyak lemak karena berperan dalam kebutuhan harian energi bayi. Setidaknya, lemak menyumbang 40-50% kebutuhan energi Si Kecil setiap hari. Nah, agar lebih jelas, berikut manfaat salmon dalam menu MPASI bayi.   1.     Meningkatkan perkembangan otak bayi. Sudah bukan rahasia lagi kalau salmon tinggi asam lema

Ini 4 Manfaat EVOO untuk MPASI Serta Takaran yang Tepat.


Ada banyak persiapan yang dilakukan ibu untuk memulai MPASI bayi. Terkadang, tak jarang, Anda juga mendapatkan saran dari keluarga atau teman sehingga menjadi semakin bingung. Salah satunya pendapat untuk menggunakan extra virgin oil (EVOO). Apakah boleh menggunakan EVOO untuk MPASI? Apa saja manfaatnya dan berapa takaran yang tepat? Simak dulu penjelasannya.

 

Manfaat extra virgin olive oil (EVOO) untuk MPASI.

Pada usia 6 bulan, Anda sudah bisa memberikan MPASI untuk membantu menambah kebutuhan asupan gizi dan nutrisi bayi. Mengutip dari Pregnancy Birth, and Baby, tak hanya karbohidrat dan protein, perhatikan pula asupan lemak untuk memaksimalkan perkembangan bayi.

Hal ini karena lemak untuk MPASI dapat menyediakan energi serta nutrisi untuk pertumbuhan dan aktifitas fisiknya. Namun, ibu sebaiknya memilih lemak tak jenuh sebagai makanan bayi karena lebih sehat dan baik untuk perkembangannya, salah satunya extra virgin olive oil (EVOO).

Extra virgin olive oil (EVOO) dianggap sebagai jenis minyak zaitun yang paling sehat karena pengekstraksiannya menggunakan metode alami. Tak hanya itu saja, EVOO juga menggunakan standar kemurnian serta kualitas yang sangat terjaga dibandingkan dengan minyak zaitun biasa.

Berikut adalah beberapa manfaat extra virgin olive oil (EVOO) untuk MPASI.

1.    Kebutuhan kalori tercukupi.

Jika kebutuhan gizi bayi tercukupi, pertumbuhan bayi bisa optimal. Saat berat badan Si Kecil tidak mengalami kenaikan yang signifikan, kemungkinan dokter akan memberi saran agar ia mendapatkan asupan makanan dengan kalori tinggi.

Salah satu caranya adalah dengan menggunakan EVOO untuk MPASI bayi karena kandungan kalorinya cukup tinggi dan tergolong sehat.

 

2.    Mengandung lemak baik.

Kandungan lainnya dalam extra virgin olive oil (EVOO) adalah asam lemak tak jenuh Tunggal yang juga bermanfaat untuk MPASI Si Kecil. Hal ini karena peran dari lemak tak jenuh Tunggal mempunyai kandungan antioksidan dan antiradang sehingga membantu menurunkan kolestrol jahat hingga serangan jantung.

 

3.    Meningkatkan perkembangan otak.

Selain menjadi sumber energi, kandungan lemak baik dalam EVOO untuk MPASI juga bermanfaat membantu mengoptimalkan perkembangan otak dan sistem saraf bayi.

Lemak baik yang ada dalam EVOO juga berfungsi untuk membantu membentuk lapisan pelindung myelin yang mengelilingi sel otak. Sekaligus dapat membantu penyerapan vitamin dan mineral penting dalam makanan.

Lalu, lemak tak jenuh adalah sumber nutrisi dalam makanan untuk membangun jaringan saraf, hormon, dan juga mata.

 

4.    Mencegah penyakit kronis.

Sudah dijelaskan sedikit di atas bahwa extra virgin olive oil (EVOO) mempunyai kandungan senyawa antioksidan serta antiinflamasi. Asam oelat dalam EVOO untuk MPASI bermanfaat untuk mengurangi infalamasi sehingga dalam jangka panjang dapat mencegah peradangan kronis.

 

Takaran EVOO untuk MPASI.

Walaupun extra virgin olive oil (EVOO) bermanfaat untuk kesehatan bayi, orangtua juga perlu memahami takaran yang tepat. Sebaiknya, memang menggunakan takaran atau dosis yang tepat karena bagaimana pun tubuh Si Kecil masih beradaptasi dengan asupan makanan yang masuk. Takaran minimal penggunaan EVOO untuk MPASI adalah seperempat sendok the untuk satu porsi makanan. Perlu orangtua ketahui bahwa takaran berlebih dapat menjadi penyebab diare pada bayi.

 

Saran penyajian extra virgin olive oil (EVOO).

Sebagian orang mungkin menggunakan minyak kelapa untuk memasak langsung di penggorengan. Akan tetapi, perlu orangtua ketahui bahwa saat memasak, asam lemak baik dapat teroksidasi.

Ini akan mengakibatkan kandungan yang ada di dalamnya bereaksi dengan oksigen dan menjadi rusak. Berbeda halnya dengan olive oil atau pun EVOO yang mengandung asam lemak tak jenuh Tunggal sehingga tergolong tahan terhadap panas tinggi. Meskipun tahan terhadap panas, sebaiknya penggunaan atau penyajian EVOO untuk MPASI adalah dengan mencampurkannya saat makanan sudah matang.

Anda boleh mencampurkannya setelah makanan jadi atau setelah menghaluskannya sesuai dengan tekstur yang diinginkan.

Hal ini dilakukan untuk menjaga agar menu MPASI yang sudah Anda rancang tetap terjaga nutrisinya dengan baik. Jangan lupa untuk memperhatikan jenis EVOO yang Anda pilih untuk bayi dengan mellihat label serta memeriksa kualitas yang sudah tersertifikasi.

Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter mengenai penggunaan EVOO untuk MPASI agar tetap waspada dengan kemungkinan reaksi alergi.

 


Komentar

Postingan Populer